Pandan adalah jenis tumbuhan monokotil dari famili pandanacean yang memiliki daun beraroma wangi yang khas daunya merupakan komponen penting dalam tradisi.
Para penggemar makanan kuliner pasti sudah tidak asing dengan pandan. Maklum saja, pandan banyak dimanfaatkan sebagai salah satu bahan masakan dan minuman seperti kolak.
Tanaman pandan memiliki daun berwarna hijau dan panjang seperti bilah. Bila di sobek, daun pandan mengeluarkan aroma yang harum. Pandan bukanlah tanaman sembarangan. Pandan mengandung vitamin dan nutrisi yang baik bagi tubuh.
Tanaman bernama ilmiah pandanus oforatissimus ini juga mengandung banyak senyawa khas tumbuhan yang bersifat sebagai antioksidan. Beberapa di antaranya yakni isoflavon, alkaloid, glikosida, serta beragam senyawa fenolik.
Pandan termasuk tanaman serbaguna yang dapat digunakan untuk apa saja, termasuk bumbu masakan, pewarna alami, dan obat tradisional. Tanaman ini diyakini bisa membantu mengontrol gula darah, meredakan nyeri, bahkan mendukuyterapi kangker.
Walaupun kaya akan manfaat anda sebaiknya tidak mengonsumsi pandan berlebihan. Mengonsumsi pandan dalam jumlah besar bisa memicu diare.
Di Indonesa sendiri, pandan bisa tumbuh subur di pekarangan rumah atau tepi tepi selokan. Daun pandan juga sering digunakan oleh masyarakat sebagai pewangi atau bumbu masakan.
Di Indonesia pandan cukup mudah ditemukan di pasar tradisional dan pasar modern. Sedangkan tanaman pandan banyak di budidayakan di halaman rumah atau kebun.
Komentar
Posting Komentar